Skip to main content

8 Potret Soimah yang Sempat Stress Karena Anaknya Ogah Kuliah, Kini Bangun Cafe Untuk Dukung Cita-Cita Sang Anak


Soimah kini disibukkan dengan membangun tempat usaha yaitu sebuah cafe yang berada di Yogyakarta. Bisnis ini nantinya akan menjadi milik sang anak dikarenakan tidak mau melanjutkan kuliah. Memikiran sang anak tak mau kuliah, Soimah pun sempat stress. Simak di sini yuk kelanjutannya.


Soimah memanfaatkan tanah miliknya untuk membangun kafe sebagai tempat usaha. Kafe yang dibangunnya nantinya akan dikelola oleh sang anak.


Selain itu, Soimah juga sempat stres memikiran sang anak yang tak ingin melanjutkan kuliah usai lulus Sekolah Menengah Atas.


"Bukan rumah, itu lagi bangun kafe buat anak. Ya aku stres dong masa anak artis nggak mau kuliah," ungkap Soimah saat ditemui di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan belum lama ini.


Disisi lain, Soimah pun sempat membujuk ke sang anak agar melanjutkan pendidikannya. Nah hal tersebut pun sia-sia.


Meskipun sempat alami stress hingga membujuk sang anak untuk masuk kuliah, kini Soimah membuka kafe tersebut untuk mendukung cita-cita sang anak.


"Ya tapi anaknya nggak mau gimana, orang ibunya kuliah nggak rampung, ya dia memang suka kerja dan jualan. Ya udah cita-cita mau jadi pengusaha, aku ada lahan kosong, ya udah dikerjakan lah masih dalam proses sekarang," ujarnya.


Selain itu, Soimah pun juga mengaku bahwa ia sebetulnya adalah sosok ibu yang keras. Meski begitu, ia tak melulu mengomeli kedua anaknya jika memang tak sependapat dengan dirinya.


"Saya harus liat-liat walau saya keras, saya harus lihat karakter anak saya. Ketika anak saya nggak bisa keras harus lihat situasi dan kondisi anak saya," paparnya.

Sumber : kapanlagi.com

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar