Move On dari Cepmek, TikToker Alif Punya Gaya Rambut Baru Ceprang
Nama Alif Cepmek sempat membuat heboh jagat media sosial beberapa waktu lalu karena penampilannya yang menirukan gaya karakter Dilan.
Selain itu potongan rambut Alif yang bernama Cepmek atau cepak mekar juga
menjadi perhatian.
Berkat hal itu, Alif mendadak populer. Ia bahkan kerap tampil di berbagai
acara televisi hingga diundang menjadi bintang tamu di YouTube artis Tanah
Air.
Kini lama menghilang, tiktoker itu kembali muncul dengan gaya potongan
rambut baru.
Hal itu terlihat dari unggahan video di akun TikTok miliknya. Biasa
tampil dengan rambut hitam, Alif kini tampil dengan rambut pirang.
Dalam pengakuannya, Alif menyebut model gaya rambut barunya kali ini
disebut dengan ceprang atau cepak pirang.
"Bang, nama model rambutnya apa? Kamu nanya? Kamu bertanya-tanya, nama
model rambut aku ini apa? Nama model rambut aku ini, Ceprang ya. Ceprang,
cepak pirang ya. Rarrrw, ente kadang-kadang ente ya," kata Alif dalam
videonya.
Video penjelasan Alif Cepmek soal model rambut barunya itu pun viral dan
berhasil ditonton hampir 3 juta kali.
@alif_cepmek Membalas @Dhek Lina341 join Live Follow lah pen 3M nih pleas yo bisa yo Singa Dong Singa #saddmikey77 #alif_fypdong ♬ suara asli - Alif_Cepmek (🔹)
"Krn mau lebaran shayy jd pirang dulu," komentar @bri***.
"Dri cepmek ke cepblue sekarang ceprang," sahut @kep***.
"Kemaren kemaren nya cepmek kemaren ceblue sekarang ceprang besok apa
lagi nih," tulis akun @kam***.
"Uda adem ayem fyp isinya bukan cepmek lg eh skrg malah muncul
ceprang," timpal yang lain.
Sumber : Insertlive.com
(*)