Syahnaz Sadiqah Asyik Karaoke Bareng Nagita Slavina, Jeje Govinda Semringah Ngerekam: Sebelum Karma Sang Pencipta
Setelah skandal perselingkuhannya dengan Rendy Kjaernett terbongkar, kehidupan Syahnaz Sadiqah tak henti jadi sorotan publik.
Meskipun sudah mengkhianati cinta sang suami, rumah tangga Syahnaz Sadiqah dengan Jeje Govinda masih adem ayem saja sejauh ini. Alih-alih menceraikan, Jeje Govinda memilih memaafkan istrinya yang sudah berselingkuh dengan suami orang.
Tak hanya itu, Syahnaz Sadiqah juga terlihat senang-senang di tengah kekacauan rumah tangga Lady Nayoan dengan Rendy Kjaernett.
Seperti yang terekam baru-baru ini di mana Syahnaz Sadiqah sedang asyik-asyikan karaoke bersama Nagita Slavina.
Dalam unggahan @aanstory di Instagram Story, Syahnaz Sadiqah dan Nagita Slavina berduet menyanyikan lagu Karena Cinta yang dipopulerkan oleh Joy Tobing.
"Bukan karna kuat dan hebatku. Semua karena cinta, semua karena cinta. Tak mampu diriku dapat berdiri tegar, terima kasih cinta," demikian bunyi lirik yang dinyanyikan Syahnaz Sadiqah.
Jeje Govinda tampak hadir di sana. Dari video yang beredar, Jeje berdiri di depan sembari merekam istrinya bernyanyi. Ayah dua anak ini juga tampak tersenyum.
"Dari hati banget nih @ritchieismail," tulis @aanstory.
Postingan ini lantas diunggah ulang akun @lambe__danu di Instagram dan menuai komentar nyinyir.
"Kayak percuma gitu lady bongkar kasus perselingkuhan ini. Kasihan banget," kata salah satu netizen.
"Setidaknya hibernasi dulu gitu beberapa bulan, minimal itu gak show off kegiatan lu. Bingung ama keluarga mereka, bener dikasih suport tapi mbok ya empatinya juga sama istri anak selingkuhannya itu yang rumah tangganya di ujung tanduk," imbuh lainnya.
"Bersenang-senang lah dulu ya S, sebelum karma dari sang pencipta lebih dahsyat untukmu," timpal lainnya. (Suara Sumatera)
Sumber : Pop.matamata.com
(*)