Nagita Slavina Gemas Banget saat Bertemu Baby Archie Anak Marshel Widianto

Marshel Widianto mengajak istri dan anaknya ke rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Perdana bertemu anak Marshel yang bernama Baby Archie, Nagita begitu gemas. Soalnya, Baby Archie memiliki paras yang tampan. Berikut beberapa momennya.

Ini dia potret Baby Archie anak pertama Marshel yang baru lahir beberapa hari lalu. Ia tidur nyenyak di kamar yang ada di rumah Raffi.

Rupanya Marshel mengajak istri cantiknya yang bernama Cesen dan sang buah hati ke rumah artis berjuluk sultan andara itu.

Melihat Baby Archie sedang tidur, wanita yang kerap disapa Gigi itu terlihat gemas. Kata Raffi, anak Marshel itu miliki paras yang tampan.

Kelahiran Baby Archie sukses menyedot perhatian publik. Soalnya, bersamaan dengan pengumuman kelahiran Baby Archie, Marshel juga mengumumkan pernikahannya dengan Cesen.

Beginilah paras semringah Cesen yang kini menjadi seorang ibu.
Sumber : merdeka.com
(*)