Skip to main content

Minuman Kolagen Terbukti Tak Bisa Putihkan Kulit, Dr Richard Lee Tagih Doddy Sudrajat Rp 500 Juta


Dokter Richard Lee menagih uang Rp 500 juta yang dijanjikan Mayang dan Doddy Sudrajat soal minuman kolagen

Beberapa waktu lalu, Mayang dan Doddy Sudrajat  menantang dokter Richard Lee jika pernyataan Mayang soal minuman kolagen yang bisa memutihkan kulit tidak benar.

Doddy Sudrajat siap memberikan uang Rp 500 juta untuk dokter Richard Lee.

Tak selang beberapa hari; dokter Richard Lee akhirnya menjawab tantangan dari Doddy Sudrajat.

“Apa sih ribut-ribut?,” tanya dokter Richard Lee.

“Itu ditantang Rp 500 juta masak lu nggak mau? katanya minuman kolagen bisa bikin putih” sebut pria yang merekan dokter Richard Lee.

“Kalau bisa buktiin minuman collagen nggak bisa bikin putih dapat 500 juta? Yaudah berarti aku dapat,” kata dokter Richard Lee.

“Siapa yang ngomong kalau minum kolagen bisa bikin kulit putih? Pak Doddy sama Mayang,” tanya dokter Richard Lee.

Dokter Richard Lee justru membantah pernyataan Mayang soal Kolagen.

Menurut dokter Richard Lee, kolagen tidak bisa memutihkan warna Kulit.

Hanya saja kolagen bisa digunakan untuk mengenyalkan kulit.

“Pak Doddy sama Mayang minuman kolagen itu nggak bisa bikin putih,” kata dokter Richard Lee.

“Jadi kolagen itu fungsinya buat kulit lebih kenyal, lebih sehat, lebih kuat, tapi nggak bisa bikin putih,” lanjut Richard Lee.

Menurut dokter Richard Lee berdasarkan jurnal yang ia baca, yang bisa memutihkan warna kulit adalah glutathione dan vitamin c.

“Itupun kalau dosisnya sesuai,” kata Richard Lee.

Jika komposisi kolagen hanya sedikit itupun biasanya tak akan bereaksi untuk tubuh.

“Atau Vitamin C nya cuma 100 gram itu nggak akan bereaksi, vitamin C itu baru ada reaksi kalau 500 gram,” kata dokter Richard Lee.

“Nah yang bikin putih itu ya glutahione nya, itupun dosisnya harus maksimal dan itu bagus banget,” kata dokter Richard Lee.

Richard Lee lantas menagih uang janji dari Doddy Sudrajat.

Bahkan dokter Richard Lee berniat untuk membagi-bagikan uang tersebut ke netizen.

"Dear mb @mayaang.lucyana dan pak @dodysoedrajat .. hore dapet 500jt!! Mau bagi2 netizen! Siapa yg mau?? ," tulis dokter Richard Lee.

Tantang dokter Richard Lee

Sebelumnya Doddy Sudrajat berani menantang dokter Richard Lee terkait pernyataan Mayang di sosial media.

Doddy Sudrajat bahkan siapa memberikan uang senilai Rp 500 juta jika perkataan Mayang soal skincare di sosial media adalah hoax.

Awalnya dalam Live Instagramnya, Mayang membahas soal minuman collagen yang disebut bisa memutihkan kulit.

Berdasarkan jurnal yang dibaca oleh adik mendiang Vanessa Angel itu bahwa collagen memang benar dapat memutihkan warna kulit.

"Kalau di-endorse kan sebelumnya pasti baca script kan, kalau gue mah baca jurnal. Hahaha kena lu. Jurnal bilang kalau kolagen bikin putih kok. Jurnal tuh yang buat skaintis scientist," kata Mayang.

Hingga warganet ramai menghujat Mayang karena pernyataannya soal skaintis scientis itu.

Mayang juga tak terima bahkan menantang dokter Richard Lee bahwa apa yang ia ucapkan itu benar.

"Skaintis, skaintis. 'Emang boleh se-skaintis itu?' Boleh. Emang kenapa kalau gue nyebutnya scientist kek, sientis kek, skaintis kek suka-suka gue lah. Nggak ada yang ngatur gue nyebutnya harus gimana," kata Mayang membela diri.

Adik mendiang Vanessa Angel itu murka hingga mengaku lebih pintar daripada netizen yang menghujatnya.

"Gini, gue nih masih lebih pinter daripada lu semua. Karena gue mandiri, gue baca jurnal,” kata Mayang.

Tak hanya itu, Mayang juga kesal lantaran masih banyak yang menandai dokter Richard Lee dalam Live-nya itu.

“Lu semua bisanya apa? Bisanya cuma nge-tag nge-tag dokter Richard lah, apa lah,"sambungnya.

Hingga Mayang menantang netizen untuk membuktikan ucapannya dengan pendapat dokter yang mereka tandai.

"Kalau nggak percaya sama gue, tanya aja tuh sama dokter-dokter yang lu tag di komen," tuturnya.

Tak disangka, Doddy Sudrajat yan duduk di sebelah anaknya itu langsung nimbrung membela Mayang.

Doddy sampai ikut menantang dokter Richard Lee jika apa yang dikayakan anaknya salah.

Tak tanggung-tanggung, Doddy Sudrajat mengaku siap memberikan uang senilai Rp 500 juga jika dokter Richard Lee bisa mematahkan ucapan Mayang.

"Iya tanya aja. Mau tanya sama siapa? Sama dr Richard? Tanya aja," cetus Doddy.

"Tuh tanya aja sama dr. Richard bisa nggak ngebuktiin kalau omongan gue itu salah," ksahut Mayang.

"Kalau bisa buktiin, daddy bakal kasih Rp 500 juta buat dokter Richard," sahut Doddy Lagi.

Hingga Mayang kaget dengan ucapan ayah kandungnya itu.

“Pelan-pelan Pak sopir,” tutur Mayang.

Sumber : tribunnews.com

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar